Kendali Optimal pada Inventori dengan Model Produksi Stokastik

Affandi, Pardi and Faisal, Faisal and Salam, Nur (2017) Kendali Optimal pada Inventori dengan Model Produksi Stokastik. Matematika FMIPA ULM . ISBN 978-602-61597-0-0

[img]
Preview
Text
2. Kendali Optimal pada Inventori dengan Model Produksi Stokastik.pdf

Download (361Kb) | Preview

Abstract

Banyak permasalahan yang melibatkan teori sistem dan teori kontrol serta aplikasinya. Beberapa referensi teori yang mengaplikasikan teori kontrol ke dalam masalah inventori adalah Sprzeuzkouiski (1967), Hwang, Fan dan Erickson (1967), Pekelman (1974), Bensoussan, Affandi P. (2011). Masalah klasik dalam masalah inventori adalah bagaimana mengatur perubahan permintaan konsumen pada sebuah produk barang jadi. Masalah ini salah satunya dapat dimodelkan dan diselesaikan dengan menggunakan teknik kontrol optimal. Model matematika dari masalah permintaan inventori dapat bersifat deterministik dan juga probabilistik atau disebut stokastik. Dalam penelitian ini akan dibahas bagaimana model inventori dengan produksi stokastik serta bagaimana menyelesaikan bentuk model inventori tersebut menggunakan teknik optimal kontrol. Kata Kunci: masalah inventori, produksi stokastik, kontrol optimal.

Item Type: Book
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Depositing User: S. Kom Rahman Abdi
Date Deposited: 22 Jun 2020 02:08
Last Modified: 22 Jun 2020 02:08
URI: http://eprints.ulm.ac.id/id/eprint/9684

Actions (login required)

View Item View Item