STRATEGI PEMBANGUNAN DAERAH DENGAN PENDEKATAN TOTAL FAKTOR PRODUCTIVITY

SIREGAR, SYAHRITUAH (2009) STRATEGI PEMBANGUNAN DAERAH DENGAN PENDEKATAN TOTAL FAKTOR PRODUCTIVITY. Project Report. Fakultas Ekonomi Universitas Lambung Mangkurat, Kalimantan Selatan.

[img]
Preview
Text
4 STRATEGI PEMBANGUNAN DAERAH DENGAN PENDEKATAN.pdf

Download (194Kb) | Preview

Abstract

Salah satu masalah atau issue aktual dalam pembangunan daerah adalah rendahnya tingkat produktivitas. Tingkat produktivitas yang rendah akan melemahkan daya saing ekonomi daerah ditingkat nasional apalagi global. Pada gilirannya, perekonomian daerah yang bersangkutan tidak mampu menciptakan nilai tambah yang besar dalam produksi atau cenderung mengeksploitasi sumber-sumber ekonomi secara boros sehingga mengancam kesinambungan pembangunan. Taraf kesejahteraan tidak dapat ditingkatkan dengan optimal dan cenderung terpuruk dalam keterbelakangan. Berdasarkan pengalaman, lemahnya daya saing ekonomi daerah dan bisnis individual di daerah disebabkan oleh ketergantungan atas modal/kapital (input driven) secara kuantitatif. Sumberdaya itu digunakan secara tidak efisien dan otomatis tidak produktif. Sementara itu, kualitas keahlian dan keterampilan tenaga kerja sebagai the man behind the gun tidak dikembangkan secara optimal. Tenaga kerja dengan kapasitas dan kapabilitas yang signifikan tidak pernah menjadi tulang punggung kekuatan riil. Yang terjadi justru setiap peningkatan pendapatan dan pertumbuhan ekonomi diciptakan melalui dominasi kapital, i.e. ongkos yang besar.

Item Type: Monograph (Project Report)
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
Divisions: Fakultas Ekonomi > Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan
Depositing User: Mr Arief Mirathan
Date Deposited: 08 Sep 2013 17:29
Last Modified: 08 Sep 2013 17:29
URI: http://eprints.unlam.ac.id/id/eprint/80

Actions (login required)

View Item View Item